7 Hal yang Harus Segera Dilakukan Setelah Mudik Lebaran
Impian oleh hampir setiap orang yang merantau dan mengadu nasib di lain kota adalah bisa kembalinya ke kampung tanah kelahirannya entah mudik lebaran dengan biaya sendiri atau mudik gratis alias pulang kampung gratis di tanggung oleh sponsor tertentu. Otomatis sebelum meninggalkan kota 'perjuangan' biasanya kita harus melakukan pemeriksaan dan persiapan matang agar selama di perjalanan hingga berada di kampung halaman bisa tenang tanpa ada rasa khawatir.
Salah satu contoh sebelum meninggalkan kota 'perjuangan' bagi pemilik kendaraan yang ingin pulang kampung aka mudik biasanya melakukan cek ulang kondisi kendaraan agar tetap fit dan layak jalan hingga kembali lagi dalam kondisi optimal tanpa kendala.
Mudik Lebaran
nusapenidapoint
Namun euporia ketika akan pulang kampung adakalanya tidak dibarengi dengan semangat ketika sudah kembali lagi di kota 'perjuangan'. Kita cenderung menyepelekan karena mungkin niat kita pulang kampung sudah tersalurkan dan terpuaskan.
Nah, sikap diatas sebaiknya jangan lagi dilakukan, sebaiknya hal seperti di bawah ini wajib menjadi 'pe-er' dan menjadi kesadaran betapa pentingnya perawatan dan pentingnya mengubah hidup jadi lebih baik. Seperti apa mari kita cek poin satu persatu dibawah ini.
1. Cek ulang kendaraan setelah mudik lebaran
evannex
Setelah menempuh perjalanan jauh ada baiknya mengecek kembali kesehatan mesin, pendingin ruangan, kaki-kaki, tekanan angin, dan bagian kompartemen body terluarnya. Agar lebih meyakinkan ada baiknya bawa kendaraan ke bengkel resmi atau bengkel langganan. Jangan sampai di hari pertama kerja kendaraan kita malah mogok ditengah jalan.
2. Cek ulang bawaan setelah mudik lebaran
aif
Yup, saat tiba di rumah 'perjuangan' periksalah kembali kelengkapan pakaian dan perintilan lainnya apakah ada yang tertinggal atau tidak. Biasanya kita merasa sudah yakin, tapi memeriksa kelengkapan kembali sebaiknya segera dilakukan. Jika ada yang kurang seridaknya kita bisa minta dibawakan atau dititipkan oleh teman atau saudara sekampung yang akan kembali ke kota 'perjuangan' hal ini tentu akan menghemat dan efektif daripada harus dikirim via pos atau malah harus menunggu tahun depan untuk mengambilnya.
3. Cek ulang jobdesk dan janji setelah mudik lebaran
proeasywriter
Mengecek ulang jobdek kerjaan menjadi salah satu poin penting juga. Bukalah catatan atau ingat-ingatlah apa yang harus dilakukan sebelum masuk kerja, adakah kita berhutang kerjaan dengan klien atau dengan atasan. Jadi dengan mengingat dan meng-kroscek nantinya saat di kerjaan kita akan lebih siap dan tetap profesional dimata mereka. Sedangkan untuk hal janji kita mungkin pernah janji dengan saudara atau tetangga. Mungkin pernah berjanji akan menbawakan oleh-oleh dari kampung, janji dengan ketua Rt tentang rencana kerja bhakti dan lain sebagainya perlu juga kita ingat-ingat kembali.
4. Cek ulang peliharaan setelah mudik lebaran
onegreenplanet
Bagi pemilik hewan peliharaan sebaiknya dan sudah pasti harus segera melihat dan mengecek kondisi hewan dan kandangnya. Adakah kekurangan yang terjadi selama kita tinggal pulang kampung. Cek kondisi kesehatan, kebersihan kandang dan makanan minumannya. Jika dirasa ada yang aneh dengan si hewan segeralah lakukan perawatan dan bawa ke dokter hewan, sedang untuk kandang periksa kebersihan dan keamanannya juga apakah ada yang kurang atau diperlukan pengurasan dan mengganti airnya.
5. Cek ulang keuangan setelah mudik lebaran
cheatsheet
Nah ini hal yang terpenting juga bagi kita sehanis pulang kampung. Biasanya disaat dikampung halaman kita cenderung boros karena ingin menyenangkan dirisendiri, keluarga dan teman disana. Ketika sudah kembali di kota 'perjuangan' ada baiknya kita segera berhemat dulu, mengembalikan kondisi keuangan kita sangatlah penting, jangan sampai bangkrut setelah pulang kampung, hehe. Salah satu tips bagus adalah segeralah menabung baik dalam bentuk celengan secara konvensional ataupun menabung di bank seperti biasanya.
6. Cek ulang akses masuk rumah dan bersih-bersih setelah mudik lebaran
arizonalocksmith
Yup, perlunya mengecek kembali kondisi rumah setelah ditinggal beberapa saat tetap harus dilakukan. Kita tentu tidak tahu apa yang terjadi selama kita di kampung halaman. Periksalah kembali akses masuk ke dalam rumah, mulai dari jendela-jendela, pintu-pintu, pagar, garasi, hingga pipa saluran air, dan jika ada kelainan kita bisa langsung memperbaiki atau sementara melakukan tindakan perbaikan sambil menunggu ahlinya. Cara ini sangat ampuh untuk mengembalikan kondisi rumah agar tetap prima, aman, dan nyaman.
7. Cek fisik non fisik setelah mudik lebaran
diariocorreo
Poin terakhir adalah dengan mengecek ulang kondisi fisik kita sendiri. Mempuh perjalanan jauh dan kesibukkan kita selama di kampung halaman terkadang membuat diri kita sendiri seolah tak terawat, jam tidur, makan-minum, pola hidup kita cenderung berubah. Ketika kembali di rumah 'perjuangan' barulah merasakan kelelahan luar biasa. Maka agar kondisi fisik kembali fit dan bugar istirahatlah dengan nyaman, banyak makan buah, sayur, olah raga ringan, minum vitamin dan jika perlu lakukan pemijatan tradisional agar rasa pegal bisa dihilangkan.
Maka jika kondisi badan sudah kembali fit dan bugar kita semakin siap melakukan rutinitas seperti biasanya, bahkan mungkin justeru lebih bersemangat, lebih fresh, dan lebih berprestasi lagi guna mewujudkan cita-cita masa depan, sedangkan untuk non fisik ada baiknya setelah lulus ujian menahan nafsu selama sebulan lalu ada peningkatan iman dan takwa kita terhadap Tuhan dan sesama mahluk hidup. dan terakhir adalah melakukan bersih-bersih barangkali ada bagian rumah seperti daun pekarangan yang mulai bertumpuk atau rumput yang mulai meninggi Aamiin.
Artikel ini terbit juga di: Kaskus
Post a Comment