Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini

Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

Sebagai umat Muslim yang taat tentunya berpuasa di Ramadhan menjadi kewajiban yang di nanti-nanti sejak lama. Satu momen yang paling berbeda adalah tatangan bangun tengah malam untuk sahur atau melakukan aktifitas 'sarapan' dan ibadah sunnah yang dilakukan sebelum waktu Subuh tiba.

Bagi yang tak terbiasa bangun tengah malam 'ritual' sahur pastinya sangat berat. Tapi mulai sekarang hanya dengan genggaman ponsel jangan kuatir, karena ada aplikasi Alarm yang terbilang sangat manjur untuk membangunkan mereka yang sulit bangkit dari tidurnya, bisa dibilang ini alarm Android 'terbandel' untuk mengerjai agar kamu bisa segera bangun.


1. Alarmy (Sleep If U Can)

Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

Aplikasi ini cukup terkenal karena pernah di ulas Cnet, Gizmodo, Huffington pos dan berada di urutan teratas sebagai aplikasi alarm favorit di 92 negara termasuk Jerman, Prancis, dan Korea Selatan. Untuk mematikan alarm cukup dengan menggoyang atau 'shake' ponsel atau menjawab soal matematika.

Cara lain untuk mematikan alarm mode gambar pengguna harus mengaktifkan kamera dan mencocokkan gambar/foto objek yang telah disimpan sebelumnya. Alarmy (Sleep If U Can) dikenal sebagai alarm paling 'menjengkelkan di dunia'.

2. AlarmMon

Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

AlarmMon menjadi aplikasi yang di rekomendasikan oleh Editor Google Play dan telah mencapai lima juta lebih penggunanya.

Untuk mematikan fugsi alarm pengguna harus menyelesaikan permainan dari level mudah hingga tersulit sampai pengguna terbangun karena mungkin kesal tak dapat menyelesaikan permainan tersebut.

Tidak sampai disitu, suara AlarmMon juga diknal amat berisik yang terbagi dalam beberapa kategori, alarm game, alarm video, alarm band idola, alarm suara dan sebagainya.

3. Alarm Clock


Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

Alarm ini mungkin sedikit menghibur pengguna yang menginstalnya. Tidak seperti aplikasi yang lain yang 'memaksa' penggunanya harus bangun. Alarm Clock akan memutarkan lagu favorit pengguna untuk membangunkannya, disertai tampilan gambar atau tema yang cantik, pengaturan gelap terang layar. Tersedia juga menu sleep timer dengan koleksi lagu bawaan aplikasi yang membawa pengguna tidur lelap.

Meski secara standar tersedia lagu piluhan untuk pengguna tapi Alarm Clock juga menyediakan pilihan menyelesaikan game dan fungsi menggoyangkan atau 'shake' ponsel pengguna.

4. Good Morning Alarm Clock

Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

Tidak hanya berfungsi sebagai alarm, Good Morning Alarm Clock juga bisa menjadi asisten yang memonitor jam tidur pengguna agar lebih teratur dan bangun lebih bugar dari kebiasaan buruk sebelumnya.

Good Morning Alarm Clock akan membaca sensor tubuh pengguna saat didekatkan, membangunkan mulai di level terendah dengan suara alami hingga musik favorite. Untuk musik favorit pengguna bisa membuat list sendiri sesuai selera untuk menidurkan dan membangunkannya.

Secara statistik Good Morning Alarm Clock akan membuat trafik grafik yang mudah dibaca durasi tidur, jika grafik turun naik maka jam tidur pengguna termasuk buruk.

5. I Can't Wake Up! Alarm Clock

Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

Bagi pengguna yang sulit bangun mungkin aplikasi ini akan berhasil membangunkan dengan tepat waktu. Bagaimana tidak, I Can't Wake Up! Alarm Clock akan 'mengerjai' pengguna dengan beberapa langkah. Mulai dari menjawab pertanyaan dalam bahasa asing, membuka aplikasi acak sehingga pengguna harus menutupnya, mencocokkan benda, menghubungi nomor acak hingga pengguna harus menutupnya dan ada delapan tingkatan tantangan agar pengguna bisa terbangun.

6. Puzzle Alarm Clock

Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

Mungkin ini bukan aplikasi yang terlalu menantang tapi cukup membuat pengguna terbangun. Untuk mematikan alarm pengguna harus bisa menjawab game Puzzle, mencari jalan keluar, menjumlah dan masih banyak lagi. Tersedia juga alarm bangun setiap 5 menit untuk menguji ketepatan waktu terbangun pengguna.

7. Alarm Clock for Heavy Sleepers

Alarm Bangun Sahur Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini_iskrim_com_

Meski ini aplikasi gratis tapi banyak memiliki fitur dan fungsi yang cukup mengesankan. Pengguna bisa dengan leluasa mengatur waktu alarm, membangunkan secara bertahap, alarm terjadwal harian, mingguan.

Untuk mematikan alarm pengguna juga ada pilihan untuk bisa menyelesaikan tantangan matematika, captcha, barcode, Wi-Fi dan lainnya.


Artikel ini terbit juga di: Kaskus



3 comments:

  1. Bangun sahur dikampung dan diperumahan rasanya gak perlu pakai alarm :suara anak anak kecil sebelum imsyak dan suara dari mesjid disekeliling rasanya lebih merdu. Tetapi itulah inovasi teknologi patut juga mendapatkan penghargaan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Keduanya patut di apresiasi... era dulu dan zaman now saling melengkapi dan memudahkan.. :)

      Delete
  2. When you use a genuine service, you will be able to provide instructions, share materials and choose the formatting style. online alarm

    ReplyDelete

Komen di blognya iskrim harus cerdas dan keren, no spam, no junk please!