Kain Sprei Gorden Jadi Trend Pakaian, Seperti Ini Uniknya!

Kain Sprei Gorden Jadi Trend Pakaian, Seperti Ini Uniknya_iskrim_com_

Apakah kamu sudah tahu saat ini tengah trend pakaian wanita yang menggunakan bahan dasar kain sprei, gorden? Di Indonesia sendiri sepertinya sudah ada yang mencoba, tapi gimana menurut teman-teman sendiri, pernahkah terfikirkan trend ini akan ada?

Kebetulan saya sendiri punya kenalan seorang penjahit khusus sprei dan gorden di daerah Cipadu - Ciledug. Pernah saya tanyakan apakah dia sendiri pernah menemukan pelanggan yang membeli bahan sprei dan gorden yang tujuannya untuk dibuatkan pakaian, dan ternyata memang ada! Haha, ane saya sendiri awalnya tidak percaya kalau hal ini memang ada. "Pada dasarnya bahan sprei itu memang bagus untuk dijadikan pakaian, tapi pilih-pilih bahannya dulu, bahan mahal sudah pasti cocok," kata Ricky teman saya ini menjelaskan.



Kain Sprei - Gorden Jadi Gamis, Tutup saji, Taplak Meja, Why Not?

Kain Sprei Gorden Jadi Trend Pakaian, Seperti Ini Uniknya_iskrim_com_

Seraya masih tidak percaya saya iseng bertanya lebih dalam lagi.
"Bahan sprei tidak sulit untuk di jahit, banyak ukuran, motif, dan potongan."

Nah, secara kebetulan saya beberapa waktu lalu membaca sebuah laman luar yang dimana salah sadu designer sana merancang pakaian dengan bahan kain Gorden. What, trend apalagi ini, haha? fikir saya.

Juli Londono, desainer muda lulusan Parsons School of Design di Paris dan New York ini mencoba menciptakan karya yang menurutnya out of the box, dia mencoba bereksplorasi dengan bahan kain Gorden menjadi taplak meja, selimut kursi, handuk kamar mandi hingga kain gorden jadi bahan dasar untuk membuat pakaian model baru.

Kain Sprei Gorden Jadi Trend Pakaian, Seperti Ini Uniknya_iskrim_com_


"Intinya kepraktisan, dengan tampilan dan motif yang sama dengan benda di dalam rumah seseorang tidak lagi di repotkan meletakkan pakaiannya dimanapun dia suka, semua akan tampak serasi, bahkan hanya dengan melemparkannya ke lantai maka pakaian ini akan senada dengan kain Gorden miliknya, atau taplak meja kepunyaannya sendiri." jelas Juli Londono.

Orang kreatif mah gitu, ane sendiri jujur saja konsep seperti ini masih belum bisa ane terima begitu saja, menurut saya ini mamng harmonis tapi justeru terlalu harmonis dan berlebihan, dan cocok memang bagi seorang pemalas, ups, hehe!

Kain Sprei Gorden Jadi Trend Pakaian, Seperti Ini Uniknya_iskrim_com_


Juli Londono sendiri mencoba mewujudkan beberapa tampilan di sekitar rumahnya yang bahannya bisa diteruskan menjadi pakaian yang bisa dikenakan. "Kamu akan semakin cocok dan senada tanpa harus dipusingkan dengan tampilan yang berbeda, semua akan nampak harmonis dan satu-kesatuan, Every garment is designed to be part of the home."

Kain Sprei Gorden Jadi Trend Pakaian, Seperti Ini Uniknya!
Seperti satu contoh dibawah ini. Pakaian dan kain Gorden menjadi pilihan Juli Londono untuk mewujudkan idenya. Satu set piyama dan kain Gorden berbahan lembut disertai dengan kanung untuk menaruh sesuatu ini tampak tetap menjadi satu-kesatuan mana kala kamu meletakkan piyama di kantung tersebut, "Piyama tak perlu dilipat rapih, cukup dilipat apa adanya, dan semua tampak serasi dan praktis."

Tapi hal lucu yang pernah saya temukan adalah teman saya pernah cerita disaat lebaran kemarin dia kedatangan teman wanitanya, mereka berdua terkejut bukan main dan sang tamu jadi malu hati karena sesuatu hal. Apakah itu, haha, ternyata pakaian yang dia kenakan motifnya sama dengan kain Gorden milik teman saya sendiri. Hehe. Jadi buat kamu yang masih ingin mencoba trend ini spertinya musti fikir-fikir dulu supaya nggak zonk ketika bertamu atau ke sesuatu tempat.


Artikel ini terbit juga di: Kaskus



No comments

Komen di blognya iskrim harus cerdas dan keren, no spam, no junk please!