Mantra Jaran Goyang yang Eksotik


Mantra Jaran Goyang yang Eksotik

Sebagai negeri yang majemuk setiap daerah memiliki budaya dan kepercayaan yang bermacam-macam. Seperti halnya ajian Jaran Goyang yang kini sedang populer dijadikan judul lagunya Nella Kharisma. Sebetulnya Jaran Goyang ini ajian apa sih hingga setenar sekarang ini?

Kalau menurut oom wiki; Jaran Goyang adalah salah satu bagian dari sastra lisan yang berupa mantra. Mantra berjenis pengasihan ini berkembang di masyarakat Suku Osing di Banyuwangi, Jawa Timur. Namun kenyataannya karena khasiat atau kepopulerannya juga pada kahirnya tidak hanya berkembang di Jawa Timur, mantra ini juga terdapat di Jawa Barat. Nama lain dari jenis mantra ini di antaranya adalah pengasihan dan pelet. Mantra ini erat kaitannya dengan ilmu gaib, metafisik, dan dunia paranormal. Untuk mengamalkan ajian Jaran Goyang ini ada semacam ritual khusus untuk melakukan ajian Jaran Goyang. Biasanya diharuskan untuk melakukan puasa mutih selama sebulan lebih. Pada malam terakhir, harus melakukan ritual dengan Pati Geni atau menghilangkan segala nafsu sementara.

Ritual Mantra Jaran Goyang yang Eksotik (Percaya tidak percaya)

1. Sebelum Menjalani Ritual ini biasanya pelaku melakukan puasa Mutih 7 hari dan saat berbuka puasa hanya di ijinkan makan 3 kepal nasi, lauk, 1 gelas air putih

2. Membaca mantera di tengah malam sebanyak 11 kali

3. Membaca mantera Lagi 21 kali saat terbit fajar

4. Dibaca lagi sebanyak 41 kali saat matahari terbenam di hari berikutnya

5. Lakukan cara ini setiap hari sampai hari ke tujuh

6. Di hari terakhir pelaku wajib membaca mantera Jaran Goyang minimal 11 kali atau lebih.

Masyarakat Banyuwangi, khususnya Suku Osing, tidak menutup diri dengan perubahan budaya saat ini. Adanya percampuran budaya, baik dari dalam maupun dari luar pun diterima dan pada akhirnya menghadirkan budaya baru yang mengikuti perkembangan zaman.

Selain menjadi tarian, Jaran Goyang ternyata juga menginspirasi sebuah lagu dalam bahasa Osing sendiri yang juga berjudul Jaran Goyang. Lagu ini sempat populer pada tahun 2000-an dan dinyanyikan oleh penyanyi Banyuwangi, yakni Adistya Mayasari.

Nella Kharisma Mantra jaran Goyang yang eksotik
img: demamdangdut. com

Nama Jaran Goyang juga dikaitkan dengan judul lagu yang dibawakan oleh penyanyi dangdut Nella Kharisma. Tidak hanya nama, kata-kata dalam lirik lagunya pun mengarah pada jenis ilmu pengasihan ini. Dimana lirik lagu yang dibawakan Nella Kharisma dipercaya merujuk pada mantra Jaran Goyang yang biasa digunakan masyarakat atau Suku Osing Banyuwangi.

Kepopuleran lagu Jaran Goyang pada akhirnya membuat para artis menyanyikan dengan gayanya masing-masing. Lagu ini banyak dinyanyikan ulang oleh biduan dangdut kenamaan yang diantaranya adalah Via Vallen, Nassar, dan Trio Macan.




No comments

Komen di blognya iskrim harus cerdas dan keren, no spam, no junk please!